Profil BaubauKota-CSIRT

Baubau Kota Computer Security Incident Response Team (BaubauKota-CSIRT), merupakan CSIRT sektor Pemerintah Daerah yang ditetapkan oleh Wali Kota Baubau dalam Keputusan Wali Kota Baubau Nomor: 141/I/2024 tanggal 31 Januari 2024 Tentang Pembentukan Computer Security Incident Response Team (CSIRT) Kota Baubau.

Bertanggungjawab sebagai Ketua BaubauKota-CSIRT adalah Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Baubau.

Anggota Tim dari BaubauKota-CSIRT adalah semua yang namanya tercantum dalam Keputusan Wali Kota Baubau.

Dalam pembentukannya, BaubauKota-CSIRT memiliki tujuan yaitu:

Membangun, mengkoordinasikan, mengkolaborasikan dan mengoperasionalkan sistem mitigasi, manajemen krisis, penanggulangan dan pemulihan terhadap insiden keamanan siber pada sektor Pemerintah Kota Baubau.

Membangun kapasitas sumber daya penanggulangan dan pemulihan insiden keamanan siber pada sektor Pemerintah Kota Baubau.

Konstituen BaubauKota-CSIRT meliputi pengguna Teknologi, Informasi dan Komunikasi (TIK) Perangkat Daerah di Lingkungan Pemerintah Kota Baubau.

BaubauKota-CSIRT memberikan layanan yang meliputi pemberian peringatan terkait keamanan siber, pengelolaan dan penanganan insiden siber, penanganan kerentanan sistem elektronik, penanganan artefak digital, pemberitahuan hasil pengamatan potensi ancaman dan pembangunan kesadaran dan kepedulian terhadap keamanan siber.